SUARA BANUA NEWS – Banjarmasin, Peringatan HUT ke 59 Karang Taruna, ribuan warga Banjarmasin ikut jalan dengan start di nol kilometer, jalan Jenderal Sudirman, Siring Sungai Martapura, Sabtu (14/12/2019).
RANGKAIAN HUT Karang Taruna ke 59 kali ini berupa jalan sehat yang diikuti masyarakat luas, selain mensukseskan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).

” Sebagai pilar dari pembangunan, kebaradaan Karang Taruna, sangat dirasakan masyarakat hingga ke pedesaan,” ujar Walikota Banjarmasin.

Dalam kesempatan itu, Ibnu Sina juga berpesan agar masyarakat melaksanakan program Baraaih wan Nyaman (Baiman).
” Tadi saya titipkan pesan agar masyarakat dari kalangan Karang Taruna, untuk melaksanakan program barasih wan nyaman,” pintanya.
Sementara itu, ketua Karang Taruna Kalimantan Selatan Irwansyah, mengungkapkan bahwa jalan sehat ini tidak hanya dalam rangka kegiatan HUT ke 59 Karang Taruna, melainkan juga Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN).
“Jalan sehat ini dalam rangkaian HUT Karang Taruna, melainkan juga dalam rangka memeriahkan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN). Karena Kalsel ditunjuk sebagai tuan rumah Hari puncak HKSN. Karena kami punya tanggung jawab sebagai pilar sosial,” imbuhnya Irwansyah.***
fitriana Handayani sbn