suara banua news – TABUNGANEN, Anggota Satgas TMMD 108 Kodim 1005/Marabahan, Sertu Yuyun Harianto dan Serda Ahmad Mawardi, melaksanakan pendampingan ketahanan pangan kepada petani di Desa Tabunganen Muara, Jumat (10/7/2020).
TANPA canggung anggota satgas TMMD 108 Kodim 1005/Marabahan Ini membantu petani merontokan bulir padi dengan cara diputar putar dengan kaki atau (diirik, bahasa Banjar ).

Bulir padi yang sudah dirontokan dari tangkai, kemudian dibersihan untuk selanjutnya dijemur beralaskan tikar yang di ayam dari daru purun.

“Membantu petani meirik banih, atau merontokan bulir padi dari tangkainya, merupakan aksi nyata dalam membantu petani,” jelas Sertu Yuyun Harianto.
” Membantu petani dalam proses pasca ketam itu adalah salah satu media menjalin silaturahmi dengan warga,” kata
Serda Ahmad Mawardi.
Kasran seorang petani di Desa Tabunganen Muara Kecamatan Tabunganen, hasil padi yang di panen dari sawah itu, akan disimpan di lumbung yang sebelumnya sudah melalui proses penjemuran.
” Setelah di jemur, hasil padi dibuat ke dalam karung dan disimpan di lumbung pada sebagai persiapan keluarga sehari -hari dan sebagiannya dijual,” kata Kasran.***
suara banua news