suara banua news – MARTAPURA
, ASN maupun PTT serta Karyawan di Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar mengikuti vaksinasi dosis ketiga (Booster ).

KEGIATAN vaksinasi ini diturunkan sebanyak 4 petugas kesehatan dalam melakukan penyuntikan vaksin kepada peserta vaksin.

” Hari ini kita melaksanakan vaksinasi Booster untuk karyawan, keluarga, mitra dan rekan jurnalis,” jelas Kepala DKISP Kabupaten Banjar HM Aidil Basith, Selasa (22/2/2022).


Dijelaskan, tujuan vaksinasi ini dalam rangka mendukung program pemerintah guna memutus mata rantai covid 19, sehingga pandemi ini bisa berakhir.

Selain booster, vaksinasi juga diberikan kepada peserta untuk dosis kedua. Dalam kegiatan vaksinasi ini disediakan sebanyak 100 dosis vaksin Astra Zeneca.

Sementara untuk vaksin booster bisa diberikan setelah 6 bulan vaksin dosis kedua disuntikan kepada peserta vaksin.***
suara banua news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here