SUARA BANUA NEWS- Banjarmasin, Sebanyak 126 atlet panahan mengikuti kejuaraan provinsi panahan Kalimantan Selatan, memperebutkan piala bergilir Paman Birin Cup 2019, yang berlangsung dari 30 Agustus hingga 4 September mendatang di Stadiun Lambung Mangkurat Banjarmasin.

MENURUT Ketua PEPANI Kalsel Gusti Iskandar Sukma Alamsyah, Kejuaraan ini dilaksanakan dalam rangka pembinaan atlet panahan menghadapi Pekan Olahraga Nasional atau PON XX 2020.

” Saya tidak ingin saat pra PON atlet panahan yang di kirim itu asal asalan. Harus ada standarisasi atlet,” ujarnya.


Sementara itu Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga provinsi Kalimantan Selatan Hermansyah, mengatakan potensi panahan sangat besar. Mudahan even diharapkan awal sebuah kebangkitan olahrga panahan di daerah ini.

Untuk menciptakan bibit handal dalam cabang panahan, pemerintah daerah akan menyiapkan pelatih bertarap nasional.

” Kita sudah siapkan konsultan olahraga yang berfungsi menggodok dan perlakuan terhadap pelatih. Termasuk menyiapkan sarana dan prasarananya,” jelas Hermansyah.

Dengan demikian lanjutnya, kegiatan pembinaan yang kita laksanakan dalam rangka menyiapkan atlet panahan yang handal terus berkesinambungan secara terus menerus.

Seusai even ini kita sudah akukan koordinasi dengan pihak terkait untuk menyusun program, termasuk bagaimana menyiapkan pelatih.

Disinggung soal bagaimana langkah pemprov. Kalsel dalam menciptakan semangat juara pada atlet, Hermansyah mengaku sudah menyiapkan reward dengan menganggarkan bagi atlet berprestasi seperti uang pembinaan dan sebagainya, tandasnya.***

sasi fauzi sbn
raihan sbn