sbn -PELAIHARI, Cabang olahraga Judo di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan XII memulai kompetisinya pada hari Minggu (26/10/2025) di Gedung Kebung 83 Mas, Pelaihari.

KONTINGEN Tanah Laut langsung menunjukkan keunggulan mereka dengan meraih hasil yang gemilang di hari pertama.


Tala berhasil mengumpulkan total lima medali emas, tiga perak, dan lima perunggu.

Pertandingan Minggu, mempertandingkan berbagai kelas, termasuk seni Juno Kata putri, Nage no Kata putra, serta kelas berat putra dan putri: -57 kg, -63 kg, -70 kg, -78 kg, -100 kg, +100 kg, dan +78 kg.

Berikut adalah daftar peraih medali dari kontingen Tanah Laut:

– Medali Emas:
– Imam – +100 kg putra
– Ramada Oktavia – -70 kg putri
– Ririn Dwi Lestari – -78 kg putri
– Seni Juno Kata (Lindi & Elisa)
– Seni Nage no Kata (Fahri & Subiman)
– Medali Perak:
– Noor Malasari – -57 kg putri
– Wardhatan Kaddihan – -63 kg putra
– Marsya Yurieke Panggalongan – -70 kg putri
– Medali Perunggu:
– M. Nurohim Sidik – -100 kg putra
– Ahmad Fardani Leztanto – +100 kg putra
– Resya Yuanita Panggalongan – -63 kg putri
– Andrea Kumaera – -78 kg putra
– Melly Setiawati – +78 kg putri

Helyodorus, Ketua Cabor Judo Tanah Laut, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian para atlet.

“Kami akan terus berjuang semaksimal mungkin untuk Kabupaten Tanah Laut. Mohon doa dari seluruh masyarakat agar kami selalu diberikan kesehatan dan kelancaran,” jelasnya.

HM. Rahmat Hidyat, Ketua Kontingen Tanah Laut, juga memberikan laporan perolehan medali sementara hingga pukul 18.43 WITA:

– Emas: 16
– Perak: 9
– Perunggu: 8

Dengan hasil ini, Tanah Laut menunjukkan potensi besar mereka dalam cabang olahraga Judo di Porprov Kalsel XII.***