sbn- HANDIL BAKTI, PT Putra Bangun Bersama (merupakan bagian dari Julong Group) melaksanakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan menyalurkan bantuan pembersihan badan jalan di wilayah Kalimantan Selatan.

KEGIATAN ini ditujukan untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas dan mendukung persiapan acara Haul Guru Sekumpul, salah satu kegiatan keagamaan terpenting di provinsi Kalimantan Selatan.


Pembersihan dilakukan pada ruas jalan yang menghubungkan Handil 5 Desa Sei Bamban (Kecamatan Rantau Badauh) hingga Desa Jejangkit Pasar (Kecamatan Jejangkit).

Area yang difokuskan adalah sisi kiri dan kanan jalan yang tertutup semak belukar dan rumput liar, yang seringkali menyempit jalan serta mengurangi visibilitas pengemudi khususnya pada jam rawan kecelakaan.

Untuk memastikan proses efisien dan cepat, perusahaan menggunakan tractor slasher yang mampu menjangkau titik-titik yang sulit ditangani secara manual oleh warga.

Hal ini tidak hanya mempermudah perjalanan masyarakat, tetapi juga menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi semua pengguna jalan.

Rahmad Ade H, Vice Direktur Julong Kalsel, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian perusahaan terhadap lingkungan sosial di sekitar wilayah operasional.

“Kami berharap kontribusi ini dapat memberikan manfaat nyata, baik untuk keselamatan berkendara maupun persiapan Haul Guru Sekumpul yang akan dihadiri ribuan jemaah”

“Julong Group akan terus berkomitmen membangun masyarakat Kalimantan Selatan,” jelasnya.

Pemerintah kecamatan dan warga setempat memberikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif ini, menyampaikan bahwa bantuan CSR dari perusahaan sangat berarti bagi kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut.***
ahim sbn