Suara banua news –   MARTAPURA, Bupati Banjar Khalilurrahman, melantik  145 orang ASN  eselon II, III dan eselon IV,  11 orang diantaranya pejabat tinggi pratama, Selasa malam (7/01/2020) di gedung Sultan Adam Martapura.

BUPATI Khalillurahman berharap, pelantikan pejabat Struktural Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) tersebut mendapat berkah kebaikan.


” Pergantian hari itu, menurut agama Islam terhitung masuk sebelum maghrib. Artinya malam ini sudah masuk hari Rabu yang mana berdasarkan sabda Rasulullah suatu pekerjaan yang dimulai hari Rabu akan membawa kebaikan dan berkah,” ucap H, Khalillurahman.

Dari 129 orang pejabat yang dilantik, diantaranya Kepala Dinas Perhubugan HM Aidil Basith, bergeser menjabat Kapala Dinas  Komunikasi Informasi (Kominfo), Statistik, Persandian, menggantikan. Sedangkan kepala Kominfo yang lama,  HM Farid Soufyan dipercaya  menduduki Kadis Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaupaten Banjar.

Dipenghujung priode kepemimpinan H Khalilurrahman sebagai Bupati Kabupaten Banjar, sempatkan lantik 145 orang pejabat di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Banjar yang digelar di Lantai II Gedung Mahligai Sultan Adam Martapura pada, Selasa (7/1/2020) Malam sekitar pukul 20.00 Wita.

Pelantikan 145 orang pejabat yang terdiri dari 129 orang pejabat bermutasi dan 27 orang promosi seperti eselon II, III dan eselon IV sebelum batas akhir waktu yang sudah ditetapkan yakni, pada 8 Januari 2020 berdasarkan Pasal 71 Ayat 2 UU Nomor 10/2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang menyatakan kebolehan kepala daerah melantik pejabat enam bulan sebelum penetapan calon kepala daerah dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar tersebut, menurut Bupati Banjar yang kerab disapa Guru Khalil merupakan hal yang biasa dan wajar dalam sebuah tatanan organisai.

“Mutasi dan promosi 145 orang pejabat yang 11 orang diantaranya Pejabat Tinggi Pratama merupakan bagian dinamika proses penyegaran sehingga tidak perlu bermuka masam. Serta sebagai salah satu upaya untuk mengisi jabatan yang selama ini belum terisi,” ujarnya saat membacakan sambutan.

Guru Khalil pun berharap, pelantikan ratusan pejabat Struktural Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) yang teragendakan pada Selasa malam tersebut mendapat berkah kebaikan.

“Sebab, pergantian hari itu menurut agama islam terhitung masuk sebelum maghrib. Artinya malam ini sudah masuk hari Rabu yang mana berdasarkan sabda Rasulullah suatu pekerjaan yang dimulai hari Rabu akan membawa kebaikan dan berkah,” ucap Guru Khalil yang berharap perubahan baru tersebut membawa kesejahteraan dan keberkahan.

Serta, orang nomor satu di Kabupaten Banjar tersebut berpesan, Kepada pejabat yang baru dilantik agar segera berbenah dan menyusun program-programnya, sekaligus siap berinovasi agar organisasi yang dikomandoi dapat lebih maju dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Adapun, dari 129 orang pejabat yang dilantik baik mutasi dan promosi diantaranya; HM Aidil Basith jabatan lama Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) dilantik sebagai Kadis Komunikasi Informasi (Kominfo), Statistik, Persandian, menggantikan HM Farid Soufyan yang kini menduduki Kadis Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Banjar.

Sedangkan Syahrialuddin, mantan Kadispenda yang lama dipercaya menduduki kursi Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) menggeser Aspihani yang juga diamanahi sebagai Kadishub Kabupaten Banjar yang baru.

Untuk Kadis Pemuda Olahraga (Kadispora) Rakhmat Dhany dipercaya  sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKD PSDM), dan posisi Kadispora kini dipegang Ikhwansyah yang sebelumnya sebagai Kadis Kesehatan.

Posisi Kadinkes Kabupaten Banjar yang baru, diduduki dr Diaduddin yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ratu Zalecha Martapura, disusul Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Masruri yang kini dilantik sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Banjar.

Mantan Kepala Inspektorat Kabupaten Banjar Rusdi,dipercaya menduduki jabatan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Banjar, dan untuk posisi Kepala Inspektorat yang baru, diamanahkan kepada Kencana Wati yang sebelumnya menduduki posisi sekretaris Inspektorat Kabupaten Banjar

Sementara, Safrin Noor yang sebelumnya kepala  Dinas  Ketenaga Kerjaan dan Transmigrasi aksbupaten Banjar, menduduki Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM.***

 

Tim suara banua news

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here