suara banua news- BATOLA, Cegah terjadinya kecelakaan diperairan Sungai Barito, Polairud Polres Batola laksanaan kegiatan Pengamanan Objek Wisata Pulau Kembang, terutama keselamatan Wisatawan di Pulau Kembang, Minggu 10 Desember 2023.

KASATPOLAIRUD Polres Batola AKP Supriyanto mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan
untuk mengamankan kegiatan ditempat Wisata.


Mencegah terjadinya kecelakaan diperairan, mencegah terjadinya tindak pidana serta terciptanya situasi yang aman dan kondusif.

Selain melakukan pengamanan, kegiatan Satpolairud juga melakukan himbauan agar pengunjung menjaga keselamatan dan selalu berhati hati saat memberi makan dan mmbawa barang yang memicu perlawanan dari para monyet, yang ada di Pulau Kembang.

Mengingat obyek wisata Pulau Kembang berada di tengah perairan Sungai Barito, keberadaan polisi air di tempat wisata Pulau Kembang bisa memberi rasa nyaman dan aman bagi wisatawan yang sedang berlibur.

Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko, melalui Kasi Humas IPTU Marum, bahwa kegiatan tersebut sebagai bentuk upaya menjaga Kamtibmas di wilayah perairan Sungai Barito.

Tujuannya, masyarakat yang berkunjung ke tempat wisata Pulau Kembang merasa nyaman dan aman. ***
ahim sbn

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here