suara banua news – BANJAR, Bupati Saidi Mansyur, meminta warga untuk bersama sama menjaga dan memilihara jalan Handil Jawa – Jambu Burung di Kecamatan Beruntung Baru, menyusul selesainya pekerjaan pengaspalan ruas jalan tersebut.
DEMIKIAN yang disampaikan Saidi Mansyur saat acara syukuran atas rampungnya peningkatan ruas jalan yang melintasi Desa Handil Jawa, Jambu Burung dan Kampung Baru serta Muara Halayung.
Menurut bupati, peningkatan ruas jalan sepanjang 10 km, termasuk pengerjaan pengaspalan 5,5 km di Kecamatan Beruntung Baru menggunakan Dana Alokasi Khusus atau DAK.
” Manfaatkan akses jalan yang sudah ditingkatkan ini dengan arif dan bijaksana. Warga dapat memelihara dengan tidak merusak akses jalan dengan tidak memaksakan roda 4 dengan muatan melebihi tonase. Sehingga umur pemanfaatan jalan dapat maksimal penggunaanya,” jelas bupati Saidi Mansyur. ***