suara banua news-MARTAPURA, Debat publik pertama paslon Pilkada Kabupaten Banjar
Saidi Mansyur – Habib Idrus Al Habsyie Dan Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim, di Ballroom Novotel Banjarbaru, pada Selasa 12 November 2024, sukses dihelat KPU.

ALHAMDULILLAH, pelaksanaan debat perdana berjalan lancar dan sukses sesuai dengan apa yang kita harapkan. Bahkan, tim dari kedua paslon tetap menjaga suasana kondusif dan santun selama debat berlangsung,” kata Ketua KPU Kabupaten Banjar Abdul Muthalib.


Dia, mengucapkan terimakasih kepada semua awak media yang berhadir meliput pelaksanaan debat perdana yang mengusung tema ‘Menyetarakan Kabupaten Banjar Menuju Harmonisasi Pembangunan Nasional untuk Kesejahteraan Masyarakat Dalam Semangat NKRI’ juga menjadi salah satu indikator bukti suksesnya pelaksanaan debat paslon.

“Jika dalam pelaksanaannya masih ada didapati kekurangan atau hal-hal yang kurang berkesan dihati, tentunya akan kita perbaiki agar pelaksanaan debat kedua pada 22 November mendatang dapat lebih meriah lagi,” jelasnya.

Pelaksanaan debat paslon bupati – wakil bupati tersebut diharapkan dapat dijadikan sebagai media informasi yang sangat penting, khususnya terkait visi-misi, dan program yang disampaikan kedua Paslon, tambahnya.

Dari pantauan awak media debat di hadiri oleh kedua paslon serta tim Pemenangan, turut hadir juga Forkopimda Banjar.

Acara juga di siarkan langsung stasiun televisi TVRI dan juga live youtube KPU Kabupaten Banjar.***
gusdur sbn