suara banua news – MARTAPURA
, Bupat Banjar H Saidi Mansyur melepas Kontingen Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran ( LPTQ) Kabupaten Banjar untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran ( MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan , imbuhnya di Kabupaten Tanah Bumbu 1 – 8 April 2021 mendatang .

SELAIN PELEPASAN, di acara tersebut juga dibagikan hadiah lomba hafalan hadits 100 hadits dengan sanad dan 200 hadits tanpa sanad yang dilaksanakan beberapa waktu lalu , masing masing untuk juara 1 mendapatkan hadiah uang sebesar Rp. 5 Juta dan Juara kedua Rp. 3 Juta serta juara ke tiga uang sebesar Rp. 2 Juta.


” Saya berpesan kepada para kafilah agar tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan saat pelaksanaan MTQ berlangsung . Juga kepada pimpinan ,pelatih dan official dapat memfasilitasi dengan baik kepada peserta sehingga dapat tampil maksimal nantinya ,” kata bupati, Senin (22/3/2021).

Dia juga berpesan, agar kafilah menjaga nama baik dan membawa nama harum Kabupaten Banjar dengan meraih prestasi terbaik .

Dan pemerintah daerah berjanji akan menyiapkan apresiasi yang pantas pada kafilah yang berprestasi.***
suara banua news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here