suara banua news – BANJARMASIN, Ir Endang Waryono MT sebagai Dirut terpilih Perumda PALD Kota Banjarmasin tahun 2022 berkomitment akan membawa Perumda PALD Kota Banjarmasin menuju perubahan di 2 tahun pertama kepemimpinannya.
” ITULAH komitment yang saya buat saat dipercaya oleh Pemerintah Kota Banjarmasin untuk menahkodai PD PAL yang saat ini sudah berubah badan hukumnya menjadi Perumda PALD,” Jelasnya, Rabu (23/2/2022).
Perumda PALD menurutnya, sudah dalam keadaan baik, namun dirinya juga ingin membawa Perumda PALD kearah yang lebih baik lagi.
Saat ini kami berusaha mengintenskan kembali kegiatan sosialisasi di masyarakat mulai dari tingkat RT hingga Kelurahan terkait pentingnya sanitasi di masyarakat.
Bahkan Perum PALD berencana akan menggandeng para aparat penegak hukum dalam memaksimalkan penerapan Perda Nomor 5 tahun 2014 tentang badan, perorangan, koorporasi maupun instansi wajib menggunakan instalasi Limbah Domestik.
” Dengan rencana kerja yang terarah tersebut, kami berharap cakupan layanan Perum PALD akan semakin meningkat tiap tahunnya,” imbuhnya.
Perum PALD Kota Banjarmasin saat ini sudah mampu melayani 5600 pelanggan PALD dan ditargetkan akan ada penambahan sebanyak 500 pelanggan tiap tahunnya.***
budi sbn