suara banua news -MARTAPURA, Sebanyak 119 atlet asal Kabupaten Banjar ambil bagian dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) yang berlangsung di Kabupaten Hulu Sungai Selatan(HSS) 13 – 19 Mei 2024.
KONTINGEN atlet Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda ) Kabupaten dilepas Bupati Banjar Saidi Mansyur di halaman kantor bupati Banjar di Martapura.
Menurut bupati Saidi Mansyur, ada beberapa Cabang Olahraga (Cabor) yang perlu dimaksimalkan untuk lebih banyak lagi mendulang emas.
Cabang olahraga yang dimaksimalkan itu, diantaranya dari Pencak Silat dan Bulu Tangkis serta Tinju, jelas Saidi Mansyur.
Sementara itu, Kepala Disbudporapar Kabupaten Banjar Irwan Jaya menjelaskan, ada 8 cabor yang diikuti atlet Popda Kabupaten Banjar, yaitu Sepak Bola, Bola Volley, Basket, Takraw, Pencak Silat, Bulu Tangkis, dan Tinju serta Tenis.
Cabor yang potensial untuk kita raih medali tertinggi yaitu Pencak Silat, Bulu Tangkis dan Tinju juga cabor lainnya. Target kita semoga bisa masuk 5 besar dan bisa menjadi yang terbaik,” kata Irwan Jaya.
Atlet Popda Kabupaten Banjar adalah pelajar dari beberapa SMP SMA sederajat dengan total 119 orang, terdiri dari putra 78 orang dan putri 41 orang serta pelatih 26 orang. ***