suara banua news – MARTAPURA, Kapolres Banjar, AKBP M Ifan Hariyat, memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Intan 2024 di halaman Mapolres Banjar.
SEDIKITNYA 450 personil disiapkan dalam menghadapi berbagai situasi dan kondisi (Kamtibmas) menjelang dan saat proses pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Banjar berlangsung.
” Operasi ini kita laksanakan mulai dari 24 Agustus hingga 31 Desember 2024,” jelas AKBP M Ifan Hariyat.
Saat ini, pihaknya akan beroperasi menyesuaikan tahapan pilkada, yakni menunggu tahapan pendaftaran calon bupati dan wakil bupati yang dimulai pada tanggal 27-29 Agustus 2024.
Untuk mengatasi daerah rawan, Polres Banjar menambahkan jumlah pengamanan sesuai aturan yang berlaku.
Namun hingga kini, pihaknya belum menemukan daerah rawan akibat tingkat kriminalitasnya tinggi.
“Wilayah Kabupaten Banjar ini rawannya karena kondisi geografis yakni keterbatasan jangkauan dan jalan yang dilalui, selebihnya aman saja,” kata AKBP M Ifan Hariyat.
Ia pun mengajak masyarakat untuk bersama-sama membantu jalannya pesta demokrasi Pilkada 2024 agar bisa mewujudkan kemajuan di Kabupaten Banjar.***
nr sbn