suara banua news – MARTAPURA, Kepala Bappedalitbang Kabupaten Banjar Galuh Tantri Narindra, membuka kegiatan Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2021-2025.
KEGIATAN ini dihadiri Setda Banjar HM Hilman, Tenaga Ahli Pendamping KLHS RPJMD H Gusti Muhammad Hatta beserta jajaran, mantan Setda Banjar H.Nasrunsyah, dan berlangsung secara virtual.
Setda Banjar HM Hilman mengatakan RPJMD ini akan disusun berdasarkan visi misi dari bupati dan wakil bupati terpilih pada Pilkada serentak 2020 Kabupaten Banjar periode 2021-2026.
” Paradigma pembangunan berkewajiban menempatkan setiap upaya pembangunan dalam kondisi proporsional terhadap aspek sosial, ekonomi dan lingkungan hidup sehingga hasil pembangunan dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakatnya,” kata Hilman, di aula Barakat Martapura, Senin pagi (26/10/2020).
Sebelum RPJMD tersusun, pemkab Banjar sudah mempersiapkan terlebih dahulu penyiapkan penyusunan KLHS RPJMD Kabupaten Banjar, sesuai dimana isu strategis berdasarkan capaian indikator yang ada pada saat ini.
KLHS yg disusun itu nantinya benar-benar menjadi penunjang agar RPJMD dengan memperhatikan paradigma pembangunan yang berkelanjutan, tambahnya.
Sementara itu H Gusti Muhammad Hatta sebagai Tenaga Ahli Pendamping KLHS RPJMD mengemukakan, setelah dilakukan analisis bersama dari 223 tujuan pembangunan berkelanjutan, ternyata ada sekitar 54 yang belum mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan.
Yang terpenting lagi, sebut H Gusti Muhammad Hatta, apa yang dibuat nanti jangan lepas dari nomenklatur yang telah dibuat oleh kemendagri.
Kepala Bappedalitbang Kabupaten Banjar Galuh Tantri Narindra menambahkan kegiatan ini sudah dalam tahapan akhir penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS).
Pihaknya berharap ini menjadi acuan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Banjar yang akan di susun pada tahun 2021-2025 sebagai dasar pembangunan di Kabupaten Banjar selama 5 tahun kedepan.****
suara banua news